[Lampung Utara, Sungkai Selatan].
Babinsa Koramil 412-02/SS Serma Iskandar bersama Bhabinkamtibmas Bripka Danu Marantika dan Aparatur Kec. dan Desa turut hadir Melaksanakan Verifikasi berkas Bakal Calon Kepala Desa. Senin, 18/10/2021.
Bertempat di Kantor Desa Labuhan Ratu Pasar Pelaksanaan Verifikasi berkas Bakal Calon Kepala Desa tersebut turut dihadiri oleh Camat Sungkai Selatan Ibu Ria Yulisa Spd.MH, Sekcam Sungkai Selatan Bapak Sidqon, Kasi pembangunan Bapak Nursiwan, Kasi Pemerintahan Bapak Farizon SE, Kades Labuhan Ratu Pasar, Bakal Calon Kades, Ketua BPD, Perangkat Desa, Ketua Panitia Pilkades dan anggota
Verifikasi Berkas Bakal Calon Kepala Desa ini bertujuan untuk mengecek Kelengkapan sampai sejauh mana Berkas Bakal Calon Kepala Desa tersebut, yang berhak mencalonkan sebagai Kepala Desa. Apakah sudah lengkap apa belum Sesuai dengan Syarat ketentuan yang berlaku. Untuk itu perlu dilakukan Verifikasi Berkas Bakal Calon Kepala Desa tersebut. yang melibatkan Para Unsur Kecamatan dan Desa yang melihat Secara langsung secara bersama.
Babinsa Berharap dengan adanya Pengecekan dan Verifikasi Berkas Bakal Calon Kepala Desa tersebut. kita dapat mengetahui Apa yang menjadi Syarat dan ketentuan Kelengkapan yang harus Dilengkapi sebagai mana yang dimaksud.
Sehingga kita bisa tau sampai Sejauhmana Kelengkapan yang sudah di Verifikasi dan yang belum, yang nantinya Berkas Calon tersebut sebagai bukti Nyata yang harus dilengkapi dan disesuaikan dengan ketentuan aturan yang sudah ditetapkan Pemerintah Pusat, Daerah dan Desa.#(red).